Mau refreshing ke Bali versi Bogor?
Yuk kepoin!
Aku akan merekomendasikan satu
tempat yang kece banget. Bagi kamu yang senang melihat pemandangan alam
sembari menghilangkan penat sejenak. Daerah Sentul merupakan salah satu wilayah
di kota Bogor yang mempunyai pemandangan indah. Kontur tanah yang berbukit,
menjadikan kawasan ini kian memesona. Dan tempat ini mendapat julukan, "Little Bali in Sentul".
Villa Aman D’Sini memang sedang jadi trending di kalangan warga Bogor. Pemandangan alamnya mengingatkan kita seperti sedang berada di Ubud, maka tak salah orang mengatakan Bogor rasa Bali. Namun dari namanya muncul pertanyaan, kenapa harus aman di sini? Berarti di sana nggak aman? Hehe. (Just kidding, red).
Kala itu, aku sedang bertandang ke tempat sanak saudara di daerah Babakan Madang, Sentul. Keponakanku yang ngakunya anak zaman now itu, menceritakan tentang pengalamannya pergi ke Villa Aman D'Sini hingga membuat diri ini penasaran. Akhirnya hari itu juga aku langsung berangkat ke sana, karena dia mengatakan tempatnya tidak terlalu jauh.
Kala itu, aku sedang bertandang ke tempat sanak saudara di daerah Babakan Madang, Sentul. Keponakanku yang ngakunya anak zaman now itu, menceritakan tentang pengalamannya pergi ke Villa Aman D'Sini hingga membuat diri ini penasaran. Akhirnya hari itu juga aku langsung berangkat ke sana, karena dia mengatakan tempatnya tidak terlalu jauh.
Jarak yang dibutuhkan untuk mencapai ke sana kurang lebih sejauh 15 km atau sekitar 30 menit, karena posisinya bukan berada di kompleks perumahan Sentul City. Untuk sampai ke sana, kami harus sedikit berjuang lebih dulu. Medannya lumayan curam, karena jalanannya menanjak mirip jalanan menuju Villa Dago Pakar di kota Bandung. Kebetulan kami menggunakan mobil sebagai moda transportasi, jadi harus ekstra hati-hati. Apalagi ketika di depan kami ada mobil yang juga sedang melaju. Tentu harus bisa tahan menginjak rem, belum lagi saat cuaca sedang hujan yang mengakibatkan jalanan menjadi licin. Bagi kalian yang ingin pergi ke sana, harus tetap waspada ya karena kondisi jalanan yang tidak terlalu lebar dan menanjak.
Begitu memasuki area vila, netraku
langsung disajikan dengan tema etnik yang Indonesia banget. Mulai dari area pintu masuk
yang menggunakan kayu ukiran khas Jawa. Lanjut ke bagian dalam vila, terdapat hamparan rumput luas dengan jalan
setapak berupa bebatuan di pinggiran hamparan hijau tersebut.
Setelah menapaki jalanan berbatu,
aku sudah tiba di area resto bagian indoor.
Sekilas tampilannya biasa saja, terdapat seat
untuk pengunjung dan meja kasir seperti resto pada umumnya. Design-nya juga simple, dinding yang terbuat dari kaca sangat memudahkan kita untuk
menikmati langsung pemandangan dari dalam ruangan. And
I guess, this part isn’t the best view.
Dan ternyata benar, best spot-nya justru terletak pada outdoor area. Ketika kaki ini membawaku berjalan menuju outdoor area, kolam renang
yang instagenic langsung terpampang di depan mata. Segera saja aku
menuruni beberapa anak tangga karena sudah tidak sabar untuk melihat hal apa lagi
yang ada di sana. Sebuah area berbentuk balkon terasa sangat menarik di atas
bibir bukit yang langsung menghadap ke arah gunung. I think, it’s so beautiful and awesome.
Meski hanya sedikit seat table, namun menurutku hal inilah
yang membuat suasana menjadi lebih private.
And I love it so much. Gunung, bukit,
air terjun, pepohonan, kayu, kolam renang, design
eksterior, taman dan pencahayaan menjadi satu-kesatuan yang membuat tempat ini
terasa begitu menakjubkan. Aku langsung saja duduk-duduk manja karena sudah tidak sabar mencicipi seat table yang sangat menggemaskan. Tidak lupa juga foto-foto syantik sembari menikmati buaian hawa sejuk.
Villa Aman D’Sini menawarkan
panorama super indah. Dari sini akan terlihat gagahnya Gunung Pancar dan
cantiknya Air Terjun Curug Bidadari. Meski menyuguhkan nuansa alam, namun
segalanya dikemas secara mewah nan modern. Hal ini terlihat dari banyaknya
dinding kaca yang digunakan, juga arsitektur dan interior yang tidak main-main
kualitasnya.
Potret Gunung Pancar
Potret Air Terjun Curug Bidadari
Bisakah kamu membayangkan, bagaimana
nikmatnya menyesap kopi hangat dengan gunung dan pepohonan yang hijau sebagai
pemandangannya?
Aku sih speechless :)
Kala itu aku pergi ke sana siang
hari, cuaca sedang mendung bahkan turun gerimis kecil-kecil. Namun, hal itu tak
menyurutkan niat para pengunjung untuk meninggalkan tempat indah ini termasuk aku. Beruntung gerimis tidak berlangsung lama.
Para pemburu foto-foto instagramable, wajib deh berkunjung dan
berpose di sini. Setiap sudutnya sungguh sayang untuk dilewatkan.
Bagi kamu yang ingin masuk ke vila tanpa menginap, cukup mengeluarkan kocek senilai Rp. 50.000 per orang yang bisa di-convert dengan makanan/minuman. Dan untuk kamu yang ingin berenang, bisa membayar sebesar Rp. 200.000 sudah bisa nyemplung dengan bebas. Pemandangannya setimpal kok dengan lukisan alam yang ada di depan mata.
Bagi kamu yang ingin masuk ke vila tanpa menginap, cukup mengeluarkan kocek senilai Rp. 50.000 per orang yang bisa di-convert dengan makanan/minuman. Dan untuk kamu yang ingin berenang, bisa membayar sebesar Rp. 200.000 sudah bisa nyemplung dengan bebas. Pemandangannya setimpal kok dengan lukisan alam yang ada di depan mata.
Bangunan Villa Aman
D’Sini dibangun sejak tahun 2000-an dan awalnya hanya digunakan sebagai
fasilitas pribadi oleh sang pemilik. Sekilas namanya mengingatkan kita pada
jaringan Aman Resort, seperti Amanpuri di Thailand atau Amanoi di Vietnam.
Namun nyatanya bukan.
Sesekali aku memperhatikan satu geng wanita yang sedang berpose bak top model -berharap keindahan vila- berlatar kolam renang dan pegunungan ini bisa meng-upgrade keindahan wajah mereka yang soon to be profile picture di Whatsapp maupun Instagram.
Sesekali aku memperhatikan satu geng wanita yang sedang berpose bak top model -berharap keindahan vila- berlatar kolam renang dan pegunungan ini bisa meng-upgrade keindahan wajah mereka yang soon to be profile picture di Whatsapp maupun Instagram.
Bagi kamu yang ingin menginap,
ada dua jenis kamar yang disewakan. Ruangan Standar dengan harga mulai dari Rp.
2.500.000 per malamnya dengan kapasitas 3 orang. Wah, kamu bisa ajak 2
teman kamu tuh untuk bermalam di sini. Sedangkan President Suite tarifnya mulai
dari Rp. 5.000.000 per malam, cukup menampung 5 sampai 6 orang.
Sementara untuk acara besar,
seperti reuni teman sekolah atau acara kantor. Villa Aman D’Sini juga
menyewakan ruangan dengan harga mulai dari Rp. 20.000.000 yang mampu menampung sebanyak 20 orang. Harga tersebut sudah termasuk breakfast. Saat ada penyewa seperti ini, penginapan serta resto akan ditutup untuk
umum agar privasi lebih terjaga.
Nah, itu tadi sekelumit pengalamanku
mengunjungi Villa Aman D’Sini.
Apakah kamu tertarik mengunjunginya?
Sumber gambar dari kamera pribadi.
Sumber gambar dari kamera pribadi.
Wohoo menarik banget ya. Bisa buat jalan2 dgn keluarga.. tulisannya lengkap dan komplit..
BalasHapusIya Mbak seru banget loh ;)
HapusBtw, makasih Mbak udah direview dan dikomentari ^_^